Kehamilan merupakan anugerah yang sangat berharga yang tuhan berikan untuk setiap pasangan suami istri. Ketika seorang ibu sedang mengandung haruslah diberi asupan yang sangat sehat dan bergizi. Selain memakan makanan sayur yang sangat sehat, Ibu hamil juga harus mengkonsumsi buah buahan segar agar nutrisi bayi yang ada didalam kandungan tercukupi. Banyak sekali ibu hamil yang keguguran karena daya tahan tubuh dan kesehatan terganggu sehingga membuat janin atau bayi yang ada di dalam kandunganpun ikut melemah.
Source picture http://tips-sehat-keluarga-bunda.blogspot.com |
Nah dari permasalahan tersebut, saya akan coba membahas tentang 7 Buah yang sangat baik untuk menajaga kesehatan ibu hamil. Dengan mengkonsumsi buah ini ketika sedang hamil dipercaya anda dan bayi yang ada didalam kandungan akan selalu sehat. Nutrisi yang terkandung di dalam buah buahan ini selain menyehatkan juga dapat membantu tumbuh kembang janin yang ada didalam kandungan. Yuk langsung simak saja pembahasannya tentang buah yang baik untuk ibu hamil.
7 Buah yang sangat baik untuk ibu hamil
1. Pisang, pisang sangat terkenal karena kandungan kalium yang sangat besar di dalamnya. Banyak orang yang mengkonsumsi buah ini agar selalu fit dan kuat seperti para atlet. Buah ini sangat bermanfaat untuk ibu hamil yang sering mengalami kelelahan. Dengan mengkonsumsinya secara rutin ketika sedang hamil membuat badan selalu fit dan kuat sehingga janin atau bayi didalam kandunganpun selalu kuat.
2. Jeruk, buah yang satu ini sangat terkenal dengan vitamin C yang sangat banyak. Tidak heran banyak yang mengkonsumsi buah jeruk karena vitamin Cnya yang sangat melimpah. Vitamin C didalam buah jeruk dapat bermanfaat untuk menambah kekebalan tubuh agar badan selalu sehat dan janin atau bayi didalam kandunganpun juga sehat.
3. Apel, buah apel sangat dianjurkan untuk ibu hamil, buah yang kaya akan nutrisi dan serat ini dapat menjaga kenaikan berat badan. Buah Apel juga dapat mengatasi sembelit yang sering terjadi pada ibu hamil.
4. Jambu Air, buah yang satu ini merupakan buah yang banyak mengandung Air. Untuk anda yang lagi hamil tapi sudah bosan harus minum air terus jambu air adalah solusinya. Tapi jangan sampai tidak minum air putih karena air putih sangat penting untuk anda yang lagi hamil.
5. Ceri, buah yang sangat kecil ini memiliki nutrisi dan kandungan vitamin yang lebih banyak dibandingkan dengan buah jeruk dan apel. Kecil kecil caberawit meskipun buah ini sangat kecil tapi khasiatnya sangat banyak salah satunya untuk ibu hamil.
6. Anggur, buah yang satu ini memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi dan sangat bermanfaat untuk kesehatan ibu hamil. Selain untuk mencegah sel kanker buah yang satu ini mempunyai zat besi yang sangat tinggi yang akan memberikan energi untuk tubuh anda.
7. Alpukat, buah yang satu ini adalah buah yang sangat wajib dikonsumsi minimal 2 kali dalam seminggu. Buah yang Alpukat ini memiliki kandungan asam folat, vitamin b kompleks dan kalium yang sangat baik untuk kesehatan janin atau bayi yang ada didalam kandungan. Selain itu buah yang satu ini akan mengatasi masalah mual dan muntah ketika anda sedang mengandung.
Dari ke tujuh buah tersebut mungkin masih banyak buah yang lain yang dapat menjaga kesehatan ibu hamil. Tapi saya hanya mengambil 7 buah saja yang menurut saya sangat baik dan mempunyai kandungan vitamin diatas rata rata. Demikian artikel yang sangat singkat ini tentang 7 buah yang sangat baik untuk kesehatan ibu hamil, semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan anda khususnya ibu hamil dan suami yang memiliki istri yang lagi hamil.